Ini spesifikasi perahu terbang buatan anak negeri

Kamis, 17 Oktober 2013
Ini spesifikasi perahu terbang buatan anak negeri

Merdeka.com - Indonesia Maritime Institute (IMI) meluncurkan perahu terbang pertama di Indonesia seharga Rp 1,5 miliar. Kendaraan buatan anak negeri itu bisa digunakan sebagai alat transportasi antarpulau terpencil di Tanah Air.


Dewan Pakar IMI Erid Rizky mengatakan pihaknya tengah mengurus izin kendaraan yang bisa melayang setinggi 150 meter diatas permukaan laut itu di Kementerian Perhubungan.


Perahu terbang ini menggunakan teknologi ground effect vehicles OS, sehingga bisa terbang selama empat jam nonstop.


'Ini harus dibuat prototipe dahulu, itu yang penting. Kemudian diuji dalam rentang 300 kilometer, selama 50 jam. Jadi dengan ini bisa sampai ke Singapura,' katanya saat peluncuran perahu terbang, di Jakarta, Senin (14/10).


Menurutnya, komponen kendaraan itu sekitar 35 persen berasal dari dalam negeri. Sisanya, 65 persen dipasok dari luar negeri, termasuk didalamnya mesin.


'Bisa mengangkut bobot penuh hingga 950 kilogram, mengangkut empat orang. Daya jelajah 300 km dengan kecepatan 800 mil per jam,' kata Rizky.


Dia melanjutkan, 'Untuk sayap-sayapnya menggunakan dehidral 4 derajat dan secara otomatis akan bisa terbang. Bahan bakar bisa menggunakan bio ethanol, premium dan pertamax.' (infohargagres.blogspot.com)



Redaksi, Pengiriman Berita, dan Informasi Pemasangan Iklan:apakabarsidimpuan[at]gmail.com


Artikel Yang Mungkin Berkaitan :



Ini spesifikasi perahu terbang buatan anak negeri Posted on Category InfoTekno, Nasional. You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0 feed. You can skip to the end and leave a response. Pinging is currently not allowed.


Disclaimer: Komentar adalah tanggapan pribadi, tidak mewakili kebijakan editorial redaksi apakabarsidimpuan. Redaksi berhak mengubah kata-kata yang berbau pelecehan, intimidasi, bertendensi SARA (suku, agama, ras, dan antar golongan) --- Gunakan layanan untuk menampilkan foto anda.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar